Tapi sayangnya, terkadang salah penggunaan kosmetik, terpaan polusi, asap rokok dan sinar matahari yang bisa membuat warna bibir menjadi gelap. Itulah salah satu penyebab bibir menjadi agak gelap.
Perlu untuk Anda mengenali apa penyebab bibir terlihat gelap atau tak merah, antaranya salah penggunaan kosmetik, kebiasaan merokok, berlebihan minum kopi dan teh serta paparan sinar matahari yang berlebihan. Hal-hal tersebutlah yang dapat menghilangkan pelembab bibir alami, sehingga dapat berubah menjadi lebih gelap.
Jika Anda ingin memiliki bibir merah tanpa lipstik, yuk mencoba dengan melakukan dari bahan alami dan disamping itu tidak ada efek samping serta aman digunakan.
1. Cara Memerahkan Bibir dengan Madu
Yup! betul sekali, cara yang pertama adalah dengan menggunakan madu. Bagaimana caranya? Untuk cara pemakaiannyapun sangat mudah, anda hanya perlu mengoleskan madu pada bibir anda hingga merata pada saat setiap sebelum tidur. Kemudian cuci kembali bibir anda setelah anda terbangun esok harinya.
2. Cara Memerahkan Bibir dengan Pasta Gigi
Untuk tips yang kedua, anda dapat menggunakan pasta gigi sebagai obat yang ampuh untuk membuat bibir anda tampak merah alami. Caranya juga sama yaitu dengan mengoleskan pasta gigi pada bibir anda setiap kali sebelum anda tidur. Pasta gigi tersebut akan mengering di bibir anda, jadi anda harus membersihannya dengan air ketika anda bangun dari tidur esok harinya
3. Cara Memerahkan Bibir dengan Air Puith
Cara yang ketiga adalah cara yang paling simple dan pling aman, karena tanpa diniatkan untuk membuat bibir terlihat merah alami pun, kita sudah pasti minum air putih. Tujuan memperbanyak minum air putih yaitu untuk menjaga agar bibir anda tidak pecah-pecah dan akan menjadi lebih sehat.
4. Scrub Gula dan Lemon
Sering mengalami bibir kering dan mengelupas? Sudah waktunya Anda mengangkat sel kulit mati dari bibir. Gunakan scrub alami yang merupakan campuran gula dan air lemon. Gosok perlahan pada bibir selama satu menit, lalu bilas dengan air putih.
5. Alpukat
ramuan pertama ini yaitu ramuan massage untuk bibir. bahan yang dibutuhkan yaitu 50 gram alpukat yang sudah dihancurkan, serta 2-3 tetes minyak zaitun. bahan dicampurkan, lantas dimassagekan ke area bibir dengan gerakan memutar lebih kurang 5-6 menit tiap-tiap hari sebelum saat tidur. basuh dengan air dingin serta bibir dapat beroleh warna merah merona dengan alami apabila dikerjakan teratur.
Demikian artikel cara alami memerahkan bibir tanpa lipstik. Silahan coba lakukan kelima tips diatas cara membuat bibir merah secara alami ini secara rutin. Selain itu kami juga telah posting untuk Anda 11 Cara Membuat Bibir Menjadi Merah dan Cara Membuat Bibir Menjadi Merah Merona, yang dapat Anda baca juga.
8.5.14
Kecantikan