Cara Atasi Kulit Kering Saat Musim Hujan Dengan Baik dan Tepat

Artikel kesehatan mengenai cara atasi kulit kering saat musim hujan dengan baik dan tepat. Musim hujan dapat berpengaruh udara yang menjadi dingin dan cuaca tersebut dapat membuat kulit menjadi lebih kering dan kasar.

Semakin dingin cuaca seperti saat hujan, maka makin besar kemungkinan kulit akan menjadi kering dan kasar. Kulit kering bukan hanya akan mengganggu penampilan bahkan bisa berakibat gatal-gatal dan iritasi.

Nah agar lebih jelasnya di bawah ini ada beberapa cara mengatasi kulit kering saat musim hujan agar kulit tetap terjaga kesehatanya, seperti yang dikutip dari wolipop.detik.com berikut ini:

1. Pelembab Alami
Kulit kering biasanya sensitif dan musim hujan cenderung akan semakin memperburuk keadaan. Yang Anda perlukan saat ini adalah perawatan tubuh. Bagi Anda yang memiliki jenis kulit kering, hindari krim atau lotion yang mengandung minyak mineral dan produk minyak bumi lainnya. Krim dan produk perawatan kulit yang berasal dari bahan-bahan hypoallergenic (atau make up yang tidak menimbulkan alergi) alami adalah pilihan yang tepat untuk kulit kering.

Setiap pagi setelah selesai mandi, oleskan ke seluruh tubuh minyak kelapa murni atau cocoa butter. Semua itu mengandung bahan alami bergizi, seperti essential oil, Vitamin A, C, D, dan E, dan protein. Krim dan lotion yang alami sangat bermanfaat untuk kulit kering. Selain dapat mengatasi kulit kering, minyak alami tersebut juga efektif melembabkan, dan melindungi kulit dari penuaan.

2. Perawatan Wajah
Jika kulit wajah Anda kering, cobalah untuk tidak mencucinya dengan air keran. Air keran sering kali mengandung klorin, fluoride, dan bahan kimia yang tidak bagus untuk kulit, yang malah membuat kulit jadi semakin kering. Gunakanlah air dingin atau air yang dicampur dengan es.

Air dingin akan membantu perlambat proses pengelupasan. Saat akan mengeringkan, sebaiknya Anda menepuknya secara perlahan dengan handuk, serta hindari gosokan yang keras. Dengan menggosok kulit, Anda akan mempercepat proses pengelupasan.

3. Pembersih Wajah dari Bahan Alami
Anda juga bisa membersihkan wajah dengan menggunakan lotion pembersih yang bebas alkohol, toner atau susu pembersih wajah yang terbuat dari bahan-bahan alami. Pembersih wajah yang mengandung bahan alami dapat menyegarkan kulit kering tanpa menyebabkan iritasi, dan menjaga keseimbangan kelembaban kulit wajah Anda. Toner dan susu secara efektif menghilangkan kotoran dan make up setiap hari, mencerahkan, memperbaiki pori-pori dan membuat kulit menjadi bersih dan lembut.

4. Campurkan Minyak Alami dalam Makanan
Kulit kering akan menyebabkan rasa gatal. Jangan sekali-kali menggaruknya! Oleskan saja minyak kelapa pada bagian yang gatal beberapa kali. Minyak kelapa dapat membantu Anda terhindar dari iritasi. Kulit kering juga rentan terhadap eksim dan penyakit kulit lainnya. Pencegahan yang baik adalah dengan menambahkan minyak alami dalam menu makan Anda. Minyak alami dapat Anda temukan dalam mentega, organik mentah, minyak ikan cod, telur Omega 3, minyak kelapa, dan ikan segar.

5. Tetap Gunakan Sunblock
Meski musim hujan bukan berarti tidak ada sinar matahari. Untuk itu Anda tetap harus menggunakan sunblock. Lotion tabir surya tersebut akan menjaga kulit dari paparan sinar matahari dan melembabkan kulit.

Demikian artikel kali ini mengenai cara mengatasi kulit kering saat musim hujan agar kulit Anda tetap terjaga kesehatannya. Semoga dengan adanya artikel kali ini dapat membantu Anda dalam megatasi masalah pada kulit.